IndoNLP

Nyatakan Lewat Perubahan

Rp50.000

Category:

Di dunia training, DR. RH WIWOHO, MSc dikenal sebagai perintis NLP (Neuro Linguistic Programming) serta penulis buku-buku NLP terbanyak dan terlaris di Indonesia.

Tak banyak yang tahu, bahwa beliau memiliki minat dan bakat besar di dunia musik. Pengalamannya selama lebih dari tiga puluh tahun sebagai trainer dan bertemu beragam orang dengan segala persoalannya, telah memberinya inspirasi untuk menulis puluhan lagu dengan berbagai tema. Diawali dengan single bertajuk NLP (Nyatakan Lewat Perubahan) dan Pertemuan Ini pada bulan Juni 2016 lalu, disusul single berikutnya berjudul Kita Satu dua bulan berikutnya, kini ketiga single tersebut ditambah tujuh lagu lainnya terangkum dalam album NLP (Nyatakan Lewat Perubahan), judul yang sama dengan single pertamanya.

Lagu NLP (Nyatakan Lewat Perubahan), sesuai judulnya, berbicara tentang perubahan diri dari seseorang yang hidupnya tidak karuan menjadi seseorang yang lebih sabar, lebih amanah, lebih bersyukur dan lebih optimis menjalani hidup. Semua berkat kesadaran untuk melakukan instrospeksi dan keinginan kuat untuk mengoreksi diri.

Lain lagi dengan lagu Pertemuan Ini yang menggambarkan suka cita berkumpul dengan sahabat, saling berbagi suka, saling menghibur dalam duka, dan bercanda tawa. Namun demikian, bagaimanapun indahnya, setiap pertemuan tetap harus diakhiri, untuk kembali ke rumah atau keluarga masing-masing.

Sedangkan lagu Kita Satu berisi ajakan untuk menyudahi keterasingan satu sama lain di dalam keluarga akibat kesibukan dan ambisi mengejar mimpi, untuk kembali menyatukan hati, jiwa dan langkah menggapai kebahagiaan bersama.

Bagi penggemar Koes Plus, ada satu lagu spesial Tak Kan Terulang Lagi yang ditulis khusus sebagai tribute untuk Toni Koeswoyo.

Enam lagu yang lain adalah: Gembiralah Hatiku, Rumah Lamaku, Aku Bersyukur, Ulang Tahun, Lagu untuk Anakku dan Kini Ku Tak Ragu.

Semoga album NLP karya DR. RH. Wiwoho yang berisi sepuluh lagu ini memberi warna bagi dunia musik Indonesia dan menginspirasi para penikmatnya.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Nyatakan Lewat Perubahan”

Your email address will not be published. Required fields are marked *