IndoNLP

Artikel ini adalah lanjutan dari sebelumnya, jika belum membaca klik disini

Lima Langkah Awal

Di bawah ini beberapa tips cara memasang mesin “turbo” dalam membantu Anda berkembang dan sekaligus menikmati prosesnya:

Kembangkan latihan harian. Ada orang yang hobinya bermain tennis, ada juga yang hobi menulis, berlatih yoga, joging, nge-gym, dan seterusnya. Tidak terlalu penting apa jenisnya. Latihan harian akan membuat sensor familiaritas Anda santai (sejenak) ketika Anda ingin membuat perubahan. Proses perubahan menjadi sedikit tidak terlalu ngotot ketika Anda memiliki latihan harian.

Temukan sampai di mana “pemikir” dan “pembukti” Anda saat ini. Lihatlah dengan jujur situasi kehidupan Anda, dan tanyakan kepada diri Anda apa yang harus Anda yakini untuk membuat hasil itu menampakkan diri. Sekali Anda mendapatkan sebuah gagasan tentang apa yang sedang Anda yakini, itulah yang akan menjadi kenyataan [bila memang kongruen antara tindakan dan keyakinan Anda].

Terimalah diri Anda seperti apa adanya. Ketika Anda sampai pada kebiasaan untuk melakukan penerimaan diri, Anda akan terkejut mendapati bahwa apa-apa yang selama ini Anda keluh-kesahkan bertahun-tahun akan mulai lumer.

Santai dan nikmati prosesnya. Kita hidup dalam masyarakat yang menghargai hasil. Implikasinya adalah sukses, kebahagiaan dan pemenuhan diri bersifat eksternal dan seringkali berjarak. Namun seringkali kehidupan justru nampak jelas pada saat proses menuju cita-cita berlangsung. Santai dan nikmati prosesnya. Nantinya, pada saat BMW diperoleh, Anda dapat menerimanya dengan santai dan terasa nikmat ketika mengendarainya.

Terimalah misteri kehidupan. Kehidupan secara alami adalah acak, non-linear dan misterius. Seperti kata pepatah, “Hidup bukanlah sebuah masalah yang harus dipecahkan, tapi sebuah misteri yang harus dijalani.” Terimalah misteri kehidupan. Dan seperti kata-kata bijak di atas, ”Nikmatilah perjalanannya!”

Sumber :
Buku # 2 dari 3 buku terbaru RH Wiwoho yang terangkum dalam
Trilogi Pemimpin, Wanita dan Terapis.

Trilogi # 1 berjudul : Ketika Maju Salah Mundur pun Salah,
Trilogi # 2 : Terapi-terapi Kilat, dan
Trilogi # 3 : Sahabatku Bernama Takut.
Tersedia di toko buku terdekat.

November 2015